Pada senin, 27 Juni 2022 Prodi Akupunktur dan Pengobatan Herbal Universitas Katolik Darma Cendika Surabaya, kedatangan tamu dari Universitas Nalanda. Pada kesempatan kali ini Sekolah Tinggi Agama Buddha Nalanda menyampaikan keinginan untuk kolaborasi dengan Universitas Katolik Darma Cendika Surabaya. Kerjasama yang diharapkan diantaranya adalah bidang pendidikan double degree, PKM, webinar kesehatan, studi banding universitas, evaluasi kurikulum dan kampus merdeka belajar. Hal ini disambut baik oleh Prodi Akupunktur dan Pengobatan Herbal, mengingat prodi masih harus memperluas jaringan kerjasama baik nasional maupun internasional.
Sekolah Tinggi Agama Buddha Nalanda menyampaikan bahwa pada masa pandemik mengalami mereka justru mengalami kenaikan penerimaan mahasiswa baru, hal ini karena memanfaatkan sistem belajar online untuk menjangkau mahasiswa luar pulau dan kedepannya akan menerapkan sistem hybrid (online dan offline) agar mahasiswa yang jauh tetap bisa kuliah. Hal ini menjadi masukan bagi prodi Akupunktur dan Pengobatan Herbal untuk meningkatkan penerimaan mahasiswa baru di semester mendatang.